Bedah Mulut (Sp.)
Permanent URI for this collection
Browse
Browsing Bedah Mulut (Sp.) by Author "AJI FRANATA"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item Korelasi Imunoekspresi Mini Chromosome Maintenance 2 dengan Gradasi Histopatologi pada Karsinoma Sel Skuamosa Rongga Mulut(2013-12-13) AJI FRANATA; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenPatogenesis karsinoma sel skuamosa rongga mulut sangat kompleks. Karsinoma sel skuamosa merupakan kanker yang paling banyak terjadi di rongga mulut dan mempunyai kemampuan untuk merusak struktur-struktur lokal serta dapat bermetastasis ke tempat yang lebih jauh. Penanda prognostik sangat diperlukan untuk mendeteksi lebih dini karsinoma ini sehingga dapat menunjukkan prediksi terhadap perilaku tumor, prognosis dan kelangsungan hidup penderita karsinoma sel skuamosa rongga mulut. Penelitian ini merupakan penelitian cross sectional retrospektif dengan menggunakan pulasan imunohistokimia Mini Chromosome Maintenance 2 pada 30 blok parafin jaringan karsinoma sel skuamosa rongga mulut (10 diferensiasi baik, 10 diferensiasi sedang, 10 diferensiasi buruk) yang dilakukan di Bagian Patologi Anatomi Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung. Imunoekspresi Mini Chromosome Maintenance 2 dikorelasikan dengan gradasi histopatologis dan diuji secara statistik dengan menggunakan Correlation Rank Spearman dengan tingkat kepercayaan 95%. Hasil penelitian menunjukkan ada korelasi yang signifikan antara Mini Chromosome Maintenance 2 dengan karsinoma sel skuamosa rongga mulut (rs = 0,560) tapi tidak ada korelasi yang signifikan antara Mini Chromosome Maintenance 2 dengan gradasi histopatologis (rs = -0,107). Kesimpulan dari penelitian ini adalah karsinoma sel skuamosa rongga mulut mengekspresikan Mini Chromosome Maintenance 2 dengan tingkat variabel dan lokalisasi seluler yang berbeda-beda. Terdapat korelasi imunoekspresi Mini Chromosome Maintenance 2 pada karsinoma sel skuamosa rongga mulut.