Sastra Inggris (S1)
Permanent URI for this collection
Browse
Browsing Sastra Inggris (S1) by Author "AGUS WAHYUDIN"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item Code Switching Dalam Novel Akar Karya Dewi Lestari: Kajian Sosiolinguistis(2014-04-21) AGUS WAHYUDIN; Tidak ada Data Dosen; Tidak ada Data DosenPenelitian ini berjudul “Code Switching Bahasa Indonesia dalam Novel Akar Karya Dewi Lestari: Kajian Sosiolinguistis”. Masalah dalam penelitian ini adalah jenis dan fungsi code-switching apa sajakah yang terdapat dalam objek penelitian, yaitu novel Akar karya Dewi Lestari. Dengan demikian maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan jenis serta fungsi code-switching yang terdapat dalam novel tersebut. Code switching adalah penggunaan lebih dari satu bahasa dalam satu peristiwa komunikasi, yang menurut Appel dan Muysken dapat dibedakan berdasarkan jenisnya menjadi tag-switching, intra-sentential dan inter-sentential serta berdasarkan fungsinya yang oleh Holmes dikategorikan menjadi participant, topic, affective, metaphorical, dan lexical borrowing. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan mana penulis mengumpulkan data dan menganalisa data tersebut untuk mengetahui jenis dan fungsi code switching yang terdapat dalam novel yang diteliti. Sebagai hasil penulis menemukan adanya 21 praktek code-switching yang terklasifikasi berdasarkan jenisnya yaitu tag-switching (1), intra-sentential (9) dan inter-sentential (11), serta terklasifikasi berdasarkan fungsinya yaitu topic (17), dan affective (4).