Akuntansi Perpajakan (D-IV)
Permanent URI for this collection
Browse
Browsing Akuntansi Perpajakan (D-IV) by Author "ADRIAN EKA PRAMUDYA"
Now showing 1 - 1 of 1
Results Per Page
Sort Options
Item ANALISIS PERENCANAAN PAJAK SEBAGAI UPAYA MEMINIMALISIR PAJAK TERUTANG PADA BPR UKABIMA GRAZIA PALEMBANG(2021-09-13) ADRIAN EKA PRAMUDYA; Ahmad Zakie Mubarrok; Tidak ada Data DosenPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan cara perencanaan pajak yang efektif dan efisien untuk meminimalisir pajak terutang dan meningkatkan laba pada BPR Ukabima Grazia Palembang yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan perpajakan. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif yaitu mengumpulkan, Menyusun data yang diperoleh kemudian diinterpretasikan sebagai analisis perencanaan pajak penghasilan untuk meminimalkan beban pajak atas koreksi fiscal sebelum dan setelah perencanaan pajak. Selama ini, BPR Ukabima Grazia Palembang belum menerapkan perencanaan pajak, tetapi didapati telah terdapat beberapa kebijak yang baik untuk meminimalisir beban pajak walau belum optimal. Untuk mengoptimalkan perencanaan pajak, strategi yang dapat dilakukan oleh BPR Ukabima Grazia Palembang adalah menyediakan pemberian makanan dan minuman langsugn di kantor, membuat daftar nominative terkait beban entertainment, membuktikan penggunaan telepon berhubungan langsung dengan kepentingan perusahaan, pemakaian metode Gross-Up dalam setiap transaksi yang dikenakan PPh 23, dan tentunya mencegah adanya pelanggaran administrasi perpajakan. Setelah dilakukan perencanaan pajak, didapati perusahaan berhasil menghemat pajak penghasilan badan sebesar Rp3.472.906. Dan meningkatkan laba bersih perusahaan sebesar Rp5.764.016 dibanding sebelum perencanaan pajak yang tentunya dapat dialokasikan untuk kegiatan operasional lainnya. Oleh karena itu dari penelitian ini diharapkan mampu membantu memberikan pedoman dalam pengambilan keputusan pada BPR Ukabima Grazia Palembang.